Selasa, 03 Juni 2014

Penjualan Honda Sudah Mencapai 65.460 Unit Di Tahun 2014

http://www.infopromohondajakarta.com/
Jakarta - Baru 5 bulan di tahun 2014, PT Honda Prospect Motor (HPM) Sudah mencapai penjualan sebanyak 65.460 unit. Honda Mobilio menjadi produk terlaris dengan penjualan sebanyak 35.551 unit atau berkontribusi sebesar 54,31 persen.
Adapun bulan Mei 2014, penjualan Honda keseluruhan adalah 16.356 unit, meningkat 25,57 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya yakni 13.025 unit.
"Produk baru seperti Honda Mobilio semakin terbukti diterima oleh konsumen dengan catatan penjualan yang terus konsisten hingga saat ini," ujar Marketing & Aftersales Service Director HPM, Jonfis Fandy dalam rilis yang diterima Beritasatu.com.
Mobilio di bulan Mei mencatatkan angka penjualan 9.684 unit sekaligus kembali menjadi produk terlaris Honda. Penjualan ini meningkat 28,67 persen dari penjualan bulan lalu yakni 7.526 unit.
Jonfis menambahkan, produk-produk Honda mendapatkan respon yang cukup baik di pasar Indonesia, dengan peningkatan penjualan yang konsisten dari ke bulan ke bulan.
Honda Brio Satya menjadi penyumbang penjualan tertinggi kedua di bulan Mei, dengan penjualan sebesar 2.500 unit, naik 104,24 persen dibanding penjualan bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 1.224 unit. Adapun total penjualan Honda Brio Satya di tahun 2014 ini sebanyak 8.507 unit.
New Honda Brio mencatatkan penjualan sebanyak 1.063 unit di bulan Mei 2014. Dengan demikian, total penjualan New Honda Brio telah mencapai sebesar 5.204 unit di sepanjang 2014.
Adapun penjualan produk lainnya di bulan Mei adalah Honda Jazz sebanyak 1.044 unit, Honda CR-V terjual sebanyak 925 unit, Honda Freed terjual 839 unit, dan Honda Odyssey sebanyak 24 unit.
Selanjutnya ada Honda City yang terjual sebanyak 237 unit di bulan Mei, Honda Accord 12 unit, Honda Civic 20 unit, dan Honda CR-Z terjual sebanyak 8 unit.

0 komentar:

Posting Komentar

Promo Terbaru